24.4 C
Indonesia

Amerika Serikat Keluarkan Pedoman Atasi Obesitas Pada Anak

Must read

AMERIKA SERIKAT – American Academy of Pediatrics pada Senin (9/1) merilis pedoman mengenai obesitas pada anak–yang pertama dalam 15 tahun.

Di dalamnya, para dokter memperingatkan bahwa menunda pengobatan obesitas dapat menyebabkan masalah kesehatan seumur hidup.

Dilansir dari BBC, hampir 15 juta anak muda di Amerika Serikat dianggap obesitas.

Menurut pedoman itu, perubahan perilaku dan gaya hidup harus menjadi pendekatan lini pertama untuk memerangi obesitas pada masa kanak-kanak.

Pasalnya, obesitas dapat terkait dengan berbagai masalah kesehatan serius seperti diabetes tipe 2 dan tekanan darah tinggi.

Akan tetapi, pedoman tersebut juga memperingatkan agar tidak menunda pengobatan demi menunggu masalah selesai.

Untuk pertama kalinya, disebutkan bahwa pengobatan dapat diberikan kepada anak-anak, mulai dari yang berusia paling muda 12 tahun.

Selain itu, dinyatakan pula bahwa operasi penurunan berat badan dapat ditawarkan kepada mereka yang berusia paling muda 13 tahun.

“Menunggu tidak berhasil,” kata Dr Ihuoma Eneli, salah satu penulis pedoman baru tersebut, kepada Associated Press.

“Apa yang kami lihat adalah kelanjutan dari kenaikan berat badan dan kemungkinan bahwa mereka akan mengalami (obesitas) di masa dewasa,” sambungnya.

Pedoman tersebut mendorong para dokter untuk melihat obesitas lebih sebagai penyakit biologis daripada masalah gaya hidup.

Hal tersebut datang dari penelitian yang menunjukkan bahwa genetika dan hormon dapat berdampak pada berat badan.

Mereka juga mempromosikan pendekatan pengobatan holistik, yaitu pengobatan dan pembedahan ditawarkan ketika perawatan perilaku intensif seperti perubahan gaya hidup gagal mencapai tujuan.

Beberapa obat penurun berat badan telah tersedia di Amerika Serikat, termasuk yang baru disetujui belakangan ini, Wegovy–suntikan mingguan untuk anak-anak berusia 12 tahun ke atas yang diketahui dapat mengurangi indeks massa tubuh, atau BMI, pada remaja rata-rata sebesar 16%.

Tetapi dokter mengatakan obat-obatan itu mungkin sulit didapat karena biayanya dan kurangnya perlindungan asuransi.

Beberapa obat penurun berat badan juga mengalami kekurangan stok di AS karena tingginya permintaan.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit, tingkat obesitas anak di AS terus meningkat selama satu setengah dekade terakhir, dari 17% menjadi 20%.

AS memiliki tingkat obesitas anak yang lebih tinggi dibandingkan dengan negara lain di Amerika Utara dan Eropa.

Secara global, tingkat obesitas anak juga cenderung meningkat.

Sebuah studi tahun 2016 dari Syracuse University di New York memperkirakan ada 124 juta anak dan remaja di dunia yang mengalami obesitas pada tahun itu, dibandingkan dengan 11 juta pada tahun 1975.

 

Sumber: BBC

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Artikel Baru