BELGIA – The Bourse, area bursa saham yang terletak di pusat Kota Brussel, Belgia, belum lama ini dibuka kembali setelah dilakukan renovasi besar-besaran.
Akan tetapi, belum sepekan masyarakat bisa mengunjunginya, tempat itu harus berhadapan dengan kerusakan akibat seorang turis akhir pekan lalu.
Melansir The Brussels Times, insiden perusakan itu terjadi pada Minggu (10/9) malam waktu setempat–sehari setelah pembukaan kembali yang menandai rampungnya restorasi selama tiga tahun.
Sebagian dari restorasi yang menelan biaya €90 juta (sekitar Rp1,4 triliun) itu harus diperbaiki lagi, dengan salah satu patung singa di tangganya rusak.
Sebuah video yang beredar menunjukkan seorang turis, yang kemudian diketahui berasal dari Irlandia, menaiki bagian belakang patung untuk berfoto.
Ia tampak mabuk. Ketika turun, pergerakannya mematahkan bagian obor yang dipegang patung manusia di samping patung singa.
Insiden itu dengan cepat dilaporkan ke polisi, yang kemudian menangkap pria itu di sebuah restoran cepat saji terdekat–tanpa menyadari kerugian yang ditimbulkannya.
Patung yang baru dipugar itu pun kini harus diperbaiki lagi.
Dilaporkan oleh Het Nieuwsblad, upaya pemulihan patung singa tersebut menelan biaya sebesar €17.600 (sekitar Rp288 juta) dan manajemen Bursa akan mengharuskan wisatawan Irlandia tersebut untuk membayarnya.