24.4 C
Indonesia

Media Rusia Bagikan Video Pengantar Makanan Kirim Paket KFC ke Hotel Tempat Delegasi China Menginap di Moskow

Must read

RUSIA – Beredar di media sosial, video yang menunjukkan pengiriman belasan paket makanan cepat saji KFC ke hotel tempat para delegasi China menginap di Moskow, Rusia.

Video itu dibagikan oleh media pemberitaan yang didukung pemerintah Rusia, Ruptly, pada Senin (20/3), dengan tanpa adanya konfirmasi mengenai penerima paket-paket tersebut.

Dalam laporannya, Ruptly menyebutkan bahwa delegasi Xi Jinping langsung menuju sebuah hotel bintang lima di ibu kota setelah tiba untuk kunjungan kenegaraan selama tiga hari.

Seorang pengirim makanan tak lama kemudian terlihat mendatangi hotel tersebut dan meletakkan setidaknya 18 paket makanan dari restoran cepat saji itu yang telah berhias bendera China dan Rusia.

“Penerima makanan tersebut tak diketahui,” catat outlet tersebut.

Mengutip Insider, KFC adalah salah satu di antara banyaknya bisnis luar negeri yang menarik diri dari Rusia setelah negara itu meluncurkan invasi ke Ukraina tahun lalu.

Pemilik usaha itu menjual restoran-restorannya ke operator setempat yang seharusnya melakukan rebranding di bawah nama Rostic.

Akan tetapi, merujuk pada video yang beredar, branding KFC tampaknya masih digunakan di negara tersebut–termasuk logo Kolonel Sanders yang sangat terlihat di bungkus paket-paket makanan yang dikirimkan ke hotel.

Atas pemandangan itu, beberapa netizen mengungkapkan betapa mereka merasa terhibur atas dugaan bahwa pejabat China, yang menyalahkan AS atas berbagai masalah global, mungkin telah memilih gerai makanan cepat saji AS saat mengunjungi Rusia.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Artikel Baru