21.9 C
Indonesia

Penggemar BTS di Indonesia Kumpulkan Donasi Rp1 Miliar untuk Bantu Palestina

Must read

JAKARTA – Kelompok penggemar boyband BTS, Army, di Indonesia mengumpulkan donasi sebesar Rp1 miliar untuk membantu warga Palestina.

Hal itu diungkap oleh salah satu akun Instagram fanbase Army di Indonesia, @army_indonesiaa, yang juga merupakan inisiator pengumpulan donasi tersebut.

Lewat unggahan pada Sabtu (21/10), disebutkan bahwa penggalangan donasi sudah ditutup dan telah mencapai target setelah berlangsung selama tiga hari.

Baca Juga:

Alhamdulillah, Puji syukur project penggalangan donasi untuk saudara kita di Palestina sudah mencapai target yg ditentukan & resmi ditutup pada Sabtu, 21 Oktober 2023.,” demikian ditulis @army_indonesiaa.

Team ARMY Indonesia dengan tulus mengucapkan terimakasih banyak untuk semua donatur yang sudah menyisihkan rezekinya untuk membantu Palestina, juga untuk teman-teman yang sudah menyisihkan waktunya untuk menyebarkan project ini sambil menyisipkan doa untuk saudara kita di Palestina,” tambah mereka.

Lebih lanjut, @army_indonesiaa juga berterima kasih kepada lembaga swadaya masyarakat Human Initiative yang mereka sebut telah “menjembatani proses penggalangan donasi ini”.

Berdasarkan pantauan The Editor hari ini, Selasa (24/10), laman penggalangan donasi di solusipeduli.org/btsarmypedulipalestina menunjukkan jumlah donasi yang melebihi target, tepatnya Rp1.026.126.414.

Sebanyak lebih dari 20 ribu orang menjadi donatur untuk penggalangan ini, dan donasi sebesar lebih dari Rp400 juta telah disalurkan.

Adapun proses penyaluran bantuan, berdasarkan rapat koordinasi yang dilakukan secara daring dan hasilnya dibagikan ke publik, berlangsung pada 22–31 Oktober 2023.

Penyaluran bantuan dilakukan melalui dua mitra lokal Human Initiative di Jalur Gaza, Palestina, dengan membagikan makanan siap saji dan obat-obatan.

“Dalam kondisi yang belum stabil, proses menyalurkannya memang tidak mudah,” demikian tertulis dalam laman penggalangan donasi.

“Namun kami terus berupaya untuk mencari jalan agar bantuan tetap sampai kepada pengungsi warga Palestina terdampak perang, dan kami akan terus update melaporkan perkembangan penyaluran donasi ke Palestina ini,” sambung pernyataan itu.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -

Artikel Baru