
JAKARTA – Blueberry adalah tanaman berbunga abadi dengan berwarna biru atau ungu. Blueberry ada dua macam, yaitu blueberry liar dan blueberry hasil budidaya. Keduanya merupakan tumbuhan asli dari Amerika Utara. Blueberry dengan varietas budidaya atau lebih dikenal dengan istilah highbush baru diperkenalkan ke Eropa pada tahun tahun 1930-an.
Dalam sebuah penelitian, dilakukan uji coba terhadap 168 orang yang minum 34 ons (1 liter) campuran blueberry dan jus apel setiap hari. Setelah empat minggu, kerusakan DNA oksidatif akibat radikal bebas berkurang 20{449fde34b18ca6505a303acf59cd2914251092e879039fa6b1605563bfad8ebc}
Blueberry adalah tumbuhan semak yang dapat tumbuh hingga 4 meter. Blueberry yang diproduksi secara komersil biasanya jenis liar dan berasal dari spesies beri kecil seukuran kacang polong. Kanada adalah produsen blueberry liar terkemuka di dunia, sedangkan Amerika Serikat adalah penghasil 40{449fde34b18ca6505a303acf59cd2914251092e879039fa6b1605563bfad8ebc} pasokan blueberry budidaya di dunia.
Spesies blueberry yang asli dari Amerika Utara ditanam secara komersial di bagian Selatan Australia, Selandia Baru dan negara-negara Amerika Selatan. Sementara itu, blueberry asal Kolombia atau lebih seiring dikenal dengan istilah Andean dari genus Vaccinium meridionale ternyata dipanen secara liar dan menjadi tumbuhan asli daerah tersebut.
Blueberry biasanya dijual dalam bentuk buah segar atau diproses menjadi jus, manisan, jeli, selai, pai blueberry, muffin, makanan ringan atau sereal. Blueberry rasanya manis dan mengandung gizi yang tinggi. Buah ini sering diberi label sebagai makanan super karena kandungannya yang rendah kalori dan sangat baik untuk kesehatan.
Untuk diketahui, blueberry juga adalah buah dengan kandungan anti oksidan tertinggi diantara buah-buahan lainnya, bahkan sayuran sekalipun. Buah ini juga mampu mengobati penyakit kanker dan mampu membantu memperbaiki kerusakan DNA.
Sebagaimana diketahui bersama, akibat mengkonsumsi makanan yang tidak sehat, kerusakan DNA oksidatif menjadi bagian tak terhindarkan dari kehidupan sehari-hari. Kerusakan sel juga akan terjadi setiap saat bila gaya hidup tidak sehat jadi bagian keseharian anda.
Kerusakan DNA Adalah Alasan Mengapa Kita Bertambah Tua
Kerusakan DNA adalah bagian dari alasan mengapa kita bertambah tua. Hal ini juga berperan penting dalam perkembangan penyakit seperti kanker. Seperti dilansir dalam Heathline, diketahui bahwa sebuah uji coba penelitian dilakukan terhadap 168 orang. Mereka diminta meminum 34 ons (1 liter) campuran blueberry dan jus apel setiap hari. Setelah empat minggu, kerusakan DNA oksidatif akibat radikal ternyata bebas berkurang hingga 20{449fde34b18ca6505a303acf59cd2914251092e879039fa6b1605563bfad8ebc}.
Selain itu, bluberry juga menjaga kolesterol dalam darah anda agar tidak rusak. Antioksidan dalam blueberry terbukti mampu mengurangi faktor risiko utama untuk penyakit jantung dengan mencegah kerusakan oksidatif pada kolesterol jahat.
Blueberry juga mampu menurunkan tekanan darah. Buah ini memiliki manfaat yang sangat signifikan untuk mengurangi tekanan darah tinggi yang merupakan penyebab utama penyakit jantung. Jadi, tidak ada salahnya mengganti cemilan anda dengan buah blueberry agar terhindar dari penyakit ini.
Selain itu, buah blueberry juga mampu meningatkan fungsi otak dan meningkatkan memori. Untuk diketahui, stres dapat mempercepat proses penuaan otak anda dan secara negatif mempengaruhi fungsi otak. Antioksidan dalam blueberry sangat bermanfaat bagi otak dan membantu fungsi otak dengan menunda penurunan tekanan mental.
Sebuah penelitian tengah dilakukan untuk meneliti kemampuan blueberry menyembuhkan penyakit akibat infeksi kandung kemih. Penelitian membuktikan bahwa cranberry, yang masih satu jenis dengan blueberry ternyata dapat membantu mencegah infeksi kandung kemih. Jadi, blueberry tengah diteliti agar mampu menghasilkan zat yang sama dengan cranberry.
Blueberry juga dipercaya mampu mengurangi kerusakan otot setelah melakukan latihan berat. Suplemen blueberry dapat mengurangi kerusakan yang terjadi pada tingkat molekuler, meminimalkan rasa sakit dan mengurangi kinerja otot. Dalam sebuah penelitian terhadap 10 atlet wanita, blueberry diketahui ternyata mempercepat pemulihan otot setelah latihan kaki yang berat.