22.4 C
Indonesia

Menikmati Budapest Eye, Gondola Setinggi 65 Meter di Hungaria

Must read

BUDAPEST – Siapa yang tidak suka naik gondola? setiap orang dari berbagai umur tentu sangat senang naik wahana hiburan yang satu ini. Pernahkah anda mencoba Budapest Eye?

Budapest Eye dilihat dari Taman Erzsebet Square (Foto: Elitha Evinora Br Tarigan/ THE EDITOR)

Budapest Eye adalah satu-satunya gondola yang bisa anda temukan di Budapest. Berada di tengah taman Erzsebet Square, bianglala setinggi 65 meter ini menghipnotis siapapun yang melihatnya. Susunan lampu cantik disetiap sudut bianglala ini juga membuatnya sangat eyecatching dilihat dari sudut manapun.

Di Erzsebet Square sendiri beragam festival musik kelas dunia sering diadakan disini, termasuk mendiang Michael Jackson yang pernah konser di taman ini sekitar tahun 1996. Tak heran bila salah satu pohon di taman ini diberi nama mendiang. Untuk mencapainya juga sangat mudah karena hanya membutuhkan waktu dua menit jalan kaki dari stasiun bus.

Baca Juga:

Pemerintah kota Budapest memang mempermudah masyarakat dan turis mengakses setiap taman yang ada di kotanya. Erzsebet Square sendiri memang satu yang terbesar diantaranya.

Untuk diketahui, ukuran gondola Budapest Eye memang sedikit lebih besar dari pada gondola yang ada di negara Eropa lainnya, seperti Paris dan Inggris. Setiap kabin gondola mampu memuat hingga 8 orang dan di desain tertutup.

Jadi meski saat musim dingin masyarakat bisa naik karena dilengkapi dengan penghangat udara. Gondola ini juga memiliki standar keamanan yang tinggi jadi penikmat wahana akan diperiksa dengan ketat agar saat berada diatas tidak terjadi apa-apa.

Pemandangan yang ditawarkan saat naik Budapest Eye memang sangat menakjubkan. Apalagi untuk pasangan yang sedang dimabuk cinta, gondola ini tidak bisa dilewatkan.

Tiket yang harus dibayar untuk orang dewasa adalah 9 Euro (Rp142.000), anak-anak dibawah usia 12 tahun dikenakan tiket 5 Euro (Rp79.000), paket keluarga yang terdiri dari dua orang dewasa dan dua anak-anak cukup membayar 23 Euro (Rp363.600), untuk grup diatas 20 orang masing-masing dikenakan tiket 8 Euro (Rp126.500) dan kursi prioritas atau ekslusif seharga 11 Euro (Rp173.900) per orang.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -

Artikel Baru