23.7 C
Indonesia

WFH Justru Mendulang Rejeki Baru Bagi Pebisnis Tas Branded Original

Must read

JAKARTA – Pandemi corona ternyata tidak selamanya membawa hal buruk pada pada dunia usaha, bisnis online misalnya. Ternyata program Work From Home (WFH) dan Pembatasan Sosial Berskala Besar justru membawa rejeki baru bagi pengusaha yang bergerak di bidang ini.

Erlitna Sinuhaji diantara barang-barang branded yang biasa Ia jual lewat akun Intagram miliknya (Foto: Dokumen Pribadi)

Erlitna Sinuhaji (33) seorang pengusaha bisnis online khusus barang-barang mewah justru meraup untung di momen ini. Dari penuturan Ibu tiga orang anak ini diketahui bahwa masa WFH justru dijadikan oleh banyak orang untuk memesan aksesoris impor dari berbagai negara. Misalnya tas dan sepatu bermerk Louis Vuitton, Gucci, Chanel dan lain sebagainya.

Erlitna yang tinggal di Perth, Australia ini mengatakan beberapa pembeli asal Indonesia justru beralih jadi penjual karena WFH juga membatasi ruang gerak mereka. Pembeli yang biasa berasal dari kota besar kini berubah, karena selama Covid-19 membatasi ruang gerak masyarakat pembeli asal daerah pun mulai banyak muncul dan memesan barang kepadanya.

Baca Juga:

“Kalangan menengah keatas saja makin banyak belanja karena bisa online sambil kerja,” jelasnya saat berbincang dengan The Editor, Kamis (25/6).

Sejak pandemi corona mewabah, lanjutnya, penjualan tas online justru meningkat. Di hari biasa Ia megaku mampu menjual hingga 100 item per bulan namun disaat pandemi penjualan meningkat hingga 150 item per bulan. Berbagai tas dan sepatu mewah baru dan bekas (second-hand) seharga Rp125.000.000 dan Michael Kors seharga Rp500.000-an berhasil terjual lewat akun Instagramnya di @Cleo54Luxury.

Menurutnya, sifat masyarakat Indonesia yang konsumtif dan tergila-gila akan barang branded jadi salah satu faktor kesuksesannya. Meski demikian, Erlitna mengaku hanya menjual barang mewah asli. Ia menempatkan satu orang admin yang khusus menangani penjualan dan pengiriman dari Australia ke Indonesia.

“Kalau untuk harga sama saja karena memang patokan harga nggak bisa beda untuk semua brand premium gini. Dan memang tidak ada diskon, sale cuma untuk VIP, private sale saja dan itu jarang ada,” cetusnya.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -

Artikel Baru