22.3 C
Indonesia

Terjadi Penembakan di Thailand, Dua Orang Asing Meninggal Dunia

Must read

THAILAND – Telah terjadi aksi penembakan di Siam Paragon Mall, Bangkok, Thailand, yang menewaskan dua orang pada Selasa (3/10) sore waktu setempat.

Selain korban tewas, yang dikonfirmasi sebagai warga negara China dan Myanmar, insiden tersebut juga menyebabkan enam orang terluka.

Pelaku penembakan dilaporkan masih berusia 14 tahun. Ia ditangkap tak lama setelah melaksanakan aksinya dalam kondisi menyerah tanpa melawan.

Baca Juga:

Melansir VOA, suara tembakan yang terdengar beberapa kali menimbulkan kepanikan di antara pengunjung mal.

Ratusan orang melarikan diri agar terhindar dari bahaya yang mengancam mereka. Beberapa memutuskan bersembunyi terlebih dahulu sebelum akhirnya pergi setelah merasa lebih aman.

“Ada banyak suara tembakan, lima atau enam kali, satu demi satu. Kami melihat semua orang panik dan harus berpencar,” kata seorang pengunjung, Gautam, yang berasal dari India.

“Kami melihat orang-orang berlarian ke mana-mana, hampir seperti terinjak-injak. Tapi untungnya, mal tidak terlalu ramai, mungkin karena ini hari Selasa. Tapi kami melihat banyak orang berlarian,” tambahnya.

Belum ada informasi mengenai motif dari penembakan tersebut. Akan tetapi, pihak kepolisian mengatakan bahwa pelaku memiliki riwayat penyakit mental.

Jenderal Polisi Thailand Torsak Sukwimon dalam konferensi pers yang diadakan di luar mal mengungkap bahwa pelaku sendiri yang menjelaskan kondisinya.

Kepada pihak berwenang, kata Torsak, pelaku mengatakan bahwa ia lupa meminum obatnya hari itu dan mendengar suara-suara yang mendesaknya untuk menembak orang-orang.

Mengutip Al Jazeera, kejahatan dengan senjata bukan lah hal yang asing di Thailand. Meskipun begitu, penembakan massal dapat dikatakan jarang terjadi.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -

Artikel Baru