21.1 C
Indonesia

Jalin Kerja Sama, Boeing Dan Etihad Siap Uji Emisi Dan Tingkat Kebisingan Pesawat Komersil

Must read

ABU DHABI – Sebelum dikirim, Boeing dan Etihad Airways lakukan uji coba emisi dan tingkat kebisingan pesawat 787-10.

Etihad Airways Boeing 787-10 Dreamliner (Sumbre Foto: Eturbonews

Kerja sama semacam ini dilakukan sejak dua perusahaan menandatangani kontrak kerja sama pembelian armada baru sejak November 2019.

Eksekutif Etihad Aviation Group Tony Douglas mengatakan program ini merupakan yang terbaru dilakukan oleh Etihad sejak bekerja sama dengan Boeing. Sehingga kedepannya fokus perusahaan mereka lebih siap menghadapi tantangan di industri penerbangan.

Baca Juga:

Kerja sama yang disebut dengan program ecoDemonstrator ini dinilai akan memberikan dampak besar bagi lingkungan di industri penerbangan. Karena selama ini Uni Emirat Arab ingin menggaet industri yang mampu meminimalisir dampak penerbangan bagi lingkungan.

“Uji coba pertama kali akan dilakukan dengan Boeing 787-10,” jelas Tony.

Presiden dan CEO Boeing Commercial Airplanes Stan Deal mengatakan Boeing dan Etihadi juga akan menggandeng NASA dan Safran Landing System dalam proyek ini, sehingga dapat diketahui tingkat kebisingan pesawat dari sensor yang di pasang di pesawat. Data yang diperoleh akan digunakan untuk memvalidasi unsur penyebab kebisingan pesawat dan cara memodifikasi agar roda pesawat mendarat lebih sempurna.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -

Artikel Baru