23.4 C
Indonesia

Putri Leonor dari Spanyol Resmi Ucap Sumpah Setia di Ulang Tahun Ke-18

Must read

SPANYOL – Putri Leonor, pewaris dari Kerajaan Spanyol, resmi menginjak usia 18 tahun pada Selasa (31/10). Dengan kata lain, ia kini selangkah lebih dekat ke takhta yang akan diwarisinya dari sang ayah, Raja Felipe, di masa depan.

Seperti ayahnya, Putri Leonor ‘merayakan’ ulang tahun ke-18 nya dengan mengucap sumpah setia kepada negaranya di hadapan Cortes Generales (Parlemen Spanyol).

Hadir dengan setelan serba putih, ia ditemani Raja Felipe, Ratu Letizia, dan Putri Sofia–sang adik, kala bersumpah di Kongres Deputi di ibu kota, Madrid.

“Saya bersumpah untuk menjalankan tugas saya dengan setia, untuk menjaga dan memastikan bahwa Konstitusi dan undang-undang dipatuhi, untuk menghormati hak-hak warga negara dan Komunitas Otonom, serta kesetiaan kepada Raja,” ucapnya, dikutip dari People.

Sumpah itu diterima oleh Presiden Cortes Generales Francina Armengol, menegaskan bahwa Putri Leonor adalah pewaris kerajaan sesuai dengan konstitusi.

“Cortes Generales baru saja menerima sumpah yang diambil oleh Yang Mulia, sesuai dengan Konstitusi, sebagai pewaris Mahkota. Hadirin sekalian. Hidup Konstitusi! Panjang umur raja! Hidup Spanyol!” serunya.

Selepas upacara, yang diakhiri dengan penampilan unit musik Pengawal Kerajaan, Putri Leonor menerima medali yang diberikan oleh presiden Kongres dan Senat serta menandatangani Buku Kehormatan Kongres Deputi edisi kedua.

Ia juga mengikuti jalannya parade militer, yang menampilkan unit-unit dari ketiga Angkatan Darat dan Garda Sipil, setelah menyapa perwakilan pemerintah, para pejabat, dan tamu undangan lainnya.

Putri Leonor akan menjadi ratu pertama Spanyol dalam lebih dari satu abad terakhir, setelah Ratu Isabella II menyelesaikan masa pemerintahannya pada tahun 1868.

Pada tahun 2014, ketika ayahnya naik takhta, ia memikul seluruh gelar tradisional yang diberikan kepada pewaris takhta Kerajaan Spanyol.

Gelar-gelar tersebut adalah Putri Asturias, Putri Girona, Putri Viana, Bangsawan dari Montblanc, Countess dari Cervera, dan Nyonya Balaguer.

Pada Agustus lalu, ia resmi bergabung dengan Akademi Militer Umum Zaragoza dan memulai pendidikan militer tiga tahunnya–langkah yang mempersiapkannya untuk menjadi panglima tertinggi angkatan bersenjata Spanyol saat naik takhta kelak.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Artikel Baru