20.7 C
Indonesia

Professor Anwar Sanusi Apresiasi Sistem Koordinasi Kagama di Sumatera Utara 

Must read

THE EDITOR – Professor Anwar Sanusi mengapresiasi sistem koordinasi komunikasi para alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) di Sumatera Utara yang tergabung dalam Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA) baik di tingkat cabang maupun daerah.

Sebagaimana diketahui, Kagama merupakan organisasi terpelajar berbasis alumni Universitas Gadjah Mada yang berkontribusi untuk negara dan Masyarakat. Kagama membentuk kepengurusan cabang di daerah dan kabupaten/kota untuk mempermudah garis komunikasi antara satu daerah dengan yang lain.

“Garis komunikasi dari Pengda (Pengurus Daerah Kagama) ke Pengcab (Pengurus Cabang Kagama) Sumut (Sumatera Utara) itu bagus sekali,” ungkap professor yang juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Sekjen Kemnaker) ini saat berbincang dengan The Editor dalam acara  Musyawarah Nasional Kagama XIV yang berlangsung, Sabtu (16/11) di Hotel Mercure Convention Center Ancol, Jakarta.

Baca Juga:

Apresiasi yang tinggi ini menurut Professor Anwar sangat perlu diketahui oleh masyarakat karena menjadi pengurus Kagama artinya mengabdi kepala masyarakat tanpa mendapat imbalan apapun.

“Menjadi pengurus Kagama tidak mendapat gaji,” katanya sembari tertawa.

Namun, lanjutnya, panggilan sosial semacam ini sangat istimewa karena tidak semua orang dipanggil untuk melakukan hal seperti ini.

“Dimanapun teman-tema ini (alumni UGM) berada selalu memberikan manfaat bagi orang lain. Kalau mau selfish ya ngapain jadi Pengurus Kagama, tapi karena panggilan ya, kita menyisihkan keistimewaan Sakti kita bersama keluarga, pekerjaan dan jiwa sosial lewat Kagama,” ungkapnya lagi.

Kesamaan tujuan ini diakui Professor Sanusi menghubungkan Kagama Pusat, Kagama Daerah dan Kagama Cabang karena memiliki semangat dan kepedulian yang sama.

Professor Sanusi juga mengatakan bila meski di daerah, para alumni Kagama menduduki posisi strategis. 

MUNAS KAGAMA ISTIMEWA

Diketahui bila ribuan alumni UGM yang hadir di Munas Kagama XIV, kata Professor Anwar menghasilkan dinamika yang istimewa.

Meski berasal dari berbagai macam latar belakang dan profesi, namun ia menjamin Kagama akan selalu memiliki satu visi dan misi yang sama.

“Hal ini yang membuat kita alumni UGM sangat bersyukur. Kita pernah ada kesamaan pengalaman kuliah di UGM,” ungkapnya.

Sebagaimana diketahui, Kepala Otorita IKN (Ibu Kota Negara) Basuki Hadimuljono terpilih sebagai Ketua Umum PP Kagama lewat Musyawarah Nasional Kagama XIV.

Basuki secara resmi menggantikan posisi Ganjar Pranowo, mantan Gubernur Jawa Tengah yang telah menduduki posisi yang sama selama 2 periode (10 tahun).

Pemilihan Ketua Umum PP Kagama sendiri dilakukan setiap 5 tahun sekali. Basuki sendiri dalam pidatonya yang berapi-api mengatakan siap mengabdikan diri dan membalas budi dengan membawa UGM.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -

Artikel Baru