26.1 C
Indonesia

Miss Daisy dan SHRD Protein Cream Ini Layak Dicoba Bila Rambut Anda Kering 

Must read

JAKARTA – Kepopuleran produk perawatan rambut bermerek Miss Daisy Peony & Amber Hair Mask dan SHRD Protein Cream asal Taiwan di pasaran memang cukup mengundang takjub banyak orang.

COO Rocketindo Jerry Liu memperkenalkan langsung kedua produk ini dalam acara santai bersama jurnalis di salah satu cafe dan bar di Jakarta beberapa waktu lalu.

Rocketindo adalah perusahaan e-commerce asal Taiwan yang menjual berbagai macam produk kosmetik asal Negeri Formosa itu.

Baca Juga:

Saya yang baru pertama kali tahu dan kenal tentang  Miss Daisy Peony & Amber Hair Mask dan SHRD Protein Cream juga penasaran tentang kehebatan produk ini.

Sesampainya di rumah, saya mencoba keduanya sesuai dengan ketentuan yang tercantum di masing-masing produk.

Ternyata Hasilnya Cukup Memukau

Saya mencoba produk Miss Daisy Peony & Amber Hair Mask untuk rambut saya yang baru diwarnai dengan warna Ashy Brown Balayage.

Kondisi rambut saya saat itu sangat kering dan mulai kusam akibat proses pewarnaan yang mengubah warna asli rambut dari hitam ke cokelat terang.

Di hari pertama pemakaian, saya mengkombinasikan Miss Daisy dengan masker rambut yang biasa saya pakai.

Caranya, setelah keramas dengan shampoo yang khusus untuk rambut berwarna, saya akan lanjut menggunakan masker rambut terlebih dahulu yang saya kombinasikan langsung dengan Miss Daisy.

Usai keramas, seperti biasa saya akan mengeringkan rambut dengan suhu tinggi. 

Di pemakaian pertama produk Miss Daisy, ternyata rambut langsung terasa lebih halus.

Setelah kering, saya langsung mengaplikasikan SHRD Protein Cream sebagai proses akhir.

Tak perlu banyak-banyak, saya hanya menggunakan sedikit di ujung jari saja dan mulai mengaplikasikannya ke seluruh bagian luar rambut saya setelah sebelumnya saya gosokkan terlebih dahulu ke kedua telapak tangan.

Hasilnya sama seperti di salon, rambut akan terasa sangat halus dan mudah diatur. 

Pemakaian SHRD Protein Cream juga membuat rambut bersinar meski tadinya terlihat sangat kering.

Aromanya yang lembut membuat saya tidak merasa pusing ataupun mual.

Produk Ini Ternyata Sangat Disukai 

Natasha Ernanda, KOL Community & Public Relation mengatakan bila sejak dirilis di indonesia tahun 2022 lalu, penjualan produk Miss Daisy terbilang sangat cepat.

Hal ini dipicu oleh kekuatan netijen yang gencar mengulas produk ini setelah dipakai secara mandiri atau tanpa kerja sama.

Jerry mengungkapkan bila selama dirilis di Indonesia, Miss Daisy dan SHRD Protein Cream  mencatat angka penjualan tertinggi di tahun 2023.

Rocketindo Sangat Teliti Dalam Memilih Produk Yang Akan Dipasarkan

Dalam menjalankan bisnisnya, lanjut Jerry, Rocketindo sangat teliti dalam memilih produk-produk yang akan dipasarkan.

Salah satu prosedur yang harus dilalui adalah uji coba klinis oleh tim ahli.

“Tentunya mengeluarkan uang yang tidak sedikit dalam tahap pengujian produk yang akan dijual oleh Rocketindo,” ungkap Jerry.

Di Rocketindo, masih kata Jerry, terdapat puluhan produk yang sudah memenuhi standar uji klinis untuk dipakai oleh pria dan wanita.

Produk-produk ini diakui Jerry memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan dengan produk serupa lainnya di pasaran.

Sekedar informasi harga Miss Daisy seukuran 30 ml dibanderol Rp 366.000. Sementara itu SHRD Protein Cream  berukuran 10 ml dibanderol dengan harga Rp 261.000.

Namun Jerry menjamin produk mereka terjamin, dan mampu memenuhi keinginan konsumen.

Hal ini ia ukur dari penjualan masing-masing sales Rocketindo yang naik setiap bulan.

“Semua sales bisa mendapatkan puluhan juta dengan gaji pokok mereka yang hanya berkisar di angka 5-7 juta. Jadi kalau mereka ingin maju ya penjualan mereka harus tinggi karena produknya juga bagus,” tandas Jerry.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -

Artikel Baru