20.7 C
Indonesia

Membedakan Sosok Gisaeng Atau Wanita Penghibur dan Bangsawan Korea Dari Lukisan Shin Yon Buk

Lukisan terminal dari Korea Selatan

Must read

THE EDITOR – Lukisan Shin Yon Buk adalah potret kehidupan sosial masyarakat jaman Dinasti Joseon yang jarang dibicarakan di publik. Mengapa? karena lukisan ini fokus tentang perilaku masyarakat kelas atas, bangsawan hingga keluarga kerajaan yang kerap menggunakan jasa gisaeng atau wanita penghibur.

Gisaeng dalam lukisan ini digambarkan dengan cara yang unik dan sangat berani. Mereka akan lebih sering digambarkan sebagai wanita dengan pakaian bagus dan mencolok serta sanggul rambut khas bangsawan Korea.

Dandanan rapi ini selalu disematkan dengan pipa rokok panjang yang menemani mereka dalam lukisan. Baik saat dilukis sendirian atau bersama-sama, gisaeng selalu ditunjukkan dengan muka dingin dan datar.

Baca juga: Shin Yun Bok, Pelukis Jaman Dinasti Joseon Yang Berani Menggambarkan Situasi Sosial Masyarakat Kelas Atas

Baca Juga:

Selain dari tingkah laku, cara membedakan gisaeng dan wanita kelas atas dari lukisan Shin Yun Bok adalah dari tandu yang mereka pakai.

Wanita kelas atas di jaman Dinasti Joseon menggunakan tandu yang tertutup sehingga orang yang lalu lalang tidak bisa melihat siapa yang tengah berada di dalam. Sementara itu tandu milik seorang gisaeng biasanya terbuka dan hanya muat untuk dirinya sendiri.

Kehidupan para gisaeng dalam lukisan tersebut digambarkan cukup memprohatinkan karena umumnya mereka hanya diterima bekerja di profesi mereka hingga umur 30 tahun saja.

Bila sudah lewat dari umur 30 tahun, gisaeng umumnya tidak bisa tinggal di rumah-rumah bordil atau tempat mereka biasa berkumpul dan bekerja.

Para gisaeng yang sudah berumur 30 tahun memiliki beberapa pilihan untuk terus bertahan hidup dan tidak jadi gelandangan. Diantaranya dengan bekerja di dapur atau menjaga anak-anak para gisaeng.

Gisaeng pada umumnya tidak pernah berharap untuk hidup normal memiliki suami dan anak karena status pekerjaannya sebelumnya.

Status Sosial

Giseang adalah budak wanita milik pemerintah pada jamannya di Korea. Saat bekerja, para gisaeng dijaga ketat oleh seorang pekerja resmi pemerintah. Tujuannya adalah agar para gisaeng ini terhindar dari pertengkaran yang umum terjadi di rumah gisaeng.

Lukisan Shin Yon Buk disimpan di Museum Samsung yang berada di 129, Samsung-ro, Yeongtong-gu, Suwon-si, Gyeonggi-do. Museum ini buka dari Senin (dari pukul 10.00 pagi – pukul 06.00 sore) hingga Sabtu (dari pukul 09.00 – 05.00 sore).

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -

Artikel Baru