JAKARTA – Samsung Galaxy Fold Z4 yang dibanderol dengan harga termurah mulai dari harga Rp 25.000.000 ini ternyata tidak memberikan kesan yang berarti pada sebagian penggunanya.
Salah satunya adalah pembicara Motivator dan Pakar Marketing Tung Desem Waringin yang berani mengunggah kondisi Samsung Galaxy Fold Z4 miliknya yang tidak berfungsi sebagaimana seharusnya di media sosial, dan tentunya mengundang reaksi panas dari netijen.
Kamis (20/4) kemarin, Tung Desem Waringin yang saat itu tengah dalam perjalanan dari Narita, Tokyo ke Incheon, Seoul, Korea Selatan curhat di akun instagram pribadinya di @tungdesemwaringin.tdw.
“Baru kali ini punya HP Samsung bermasalah sejak baru. Samsung Galaxy Fold Z4 dg memory 1Terabytes,”. tulisnya beberapa waktu lalu.
“Dimulai dengan Whatsapp terus bermasalah. Sampai di uninstall dan install lagi baru baik…, eh sebentar pingsan lagi. Jadi bukan hanya di restart HP nya saja. Namun di uninstall WA nya juga masih timbul masalah WA nya,” tulis Tung Desem.
Sejak Dibeli Selalu Bermasalah
Ia mengaku sudah berkali-kali datang ke Samsung Center di Jakarta. Dan, jawaban customer service Samsung hanya satu, yaitu agar ia melakukan instal ulang aplikasi WhatsApp di smartphone seharga hampir Rp 30.000.000 itu.
“Sudah beberapakali ke Samsung Center. Jawaban nya sama minta di uninstall WA nya. Dan bukan solusi permanen,” tambahnya.
Tak berhenti disana, eror pun terjadi kembali. Kali ini jaringan nirkabel Wifi smartphone itu yang rusak.
TungDesem Waringin yang mengaku sudah mendatangi Samsung Center kembali ternyata tidak mendapat jawaban yang memuaskan.
“Kemudian Wifi nya mendadak tidak bisa digunakan. Saya bawa ke Samsung Center katanya harus ganti layar. Dan nunggu 3 hari baru ada barangnya. Lah saya sudah mau berangkat ke Jepang,” curhatnya.
Tung Desem Waringin terlihat tetap ramah dalam tayangan video yang ia unggah. Ia berharap netijen dapat memberi ia jawaban lain karena Samsung Center tidak bisa menyelesaikan persoalan yang tengah ia alami.
Pasalnya, usai mengalami eror pada WhatsApp dan Wifi, badan smartphone tersebut ternyata panas saat di atur ulang alias di reset.
“Saya sudah ke Samsung Center di Indonesia ternyata katanya layarnya gabung dengan wifi. Jadi wifinya terganggu layarnya harus diganti total,” katanya.
Tung Desem Waringin membawa smartphone tersebut ke Tokyo karena tetap berharap bisa memakainya meski sekedar untuk memotret.
Nahasnya, Samsung Galaxy Fold Z4 miliknya ternyata eror kembali dan tidak bisa dipakai untuk memotret.
“Dan saat di reset hang sekalian. Handphone ini panas sekali..meledak nggak ya?” tanyanya.
“Pagi ini kamera bisa. Eh terus tidak bisa lagi… terus HP saya reset dan mendadak stuck… hang…. macet di tulisan spt di layar,”.
Samsung Galaxy Fold Z4 Yang Dibeli Keluarganya Juga Mudah Rusak
Tung Desem Waringin juga mengatakan bila kerusakan serupa juga terjadi pada Samsung Galaxy Fold Z4 yang dipakai oleh keluarganya.
Akibatnya ia tidak bisa menemukan solusi apapun agar smartphone miliknya dapat berfungsi kembali.
“Ini yang ajaib ya. Adek ipar, suami istri bermasalah juga samsungnya. Kemudian keponakan juga. Aduh bagaimana ini solusinya. Tolong,” katanya sembari tertawa penuh harap.
Netijen Banjiri Akun Tung Desem Waringin
Netijen yang mengalami nasib serupa seperti Tung Desem Waringin ternyata ramai-ramai membanjir media sosialnya.
Kebanyakan di antara mereka mengaku sangat kecewa dengan kualitas Samsung Galaxy Fold Z4 yang tidak sama seperti yang di katakan dalam iklan.
“Sama pak Tung, katanya engselnya rusak, berhubung garansiku sudah habis, maka terpaksa ganti 1 set layar dalam, hampir sekitar 8 jt.. Sy beli mahal krn mengira hp ini sudah yg terbaik.. Ternyata..,” kata @budiansyah_lau.
“@tungdesemwaringin.tdw itu teknik marketing pak supaya lcdnya bisa dibeli soalnya sebelumnya saya pakai z fold 3 5g itu setelah garansi habis itu sekitar 13 harian layar depannya ga bisa diapa apain sebelumnya juga sama sekarang saya trade in ke s23 ultra lakung cuman 9 jt,” kata @ambatukam202.
“@budiansyah_lau saya juga mengalami hal yg sama, garansi 12 bulan di bulan ke 14 bermasalah…setiap dibuka speaker ga mau bunyi.Saya protes ke samsung cuma ditawari diskon 1.5juta, dari biaya 8jutaan. Sudah kapok dan karena masih ga bisa pindah dari android, makanya tuker ke S23 Ultra ahaha padahal klaimnya bisa 200.000 kali buka tutup ya @samsungindonesia,” kata @gumbart.m.
“Punya saya z fold juga masalah ga ada angin ga ada ujan layar dalem tiba2 mati. Jatuh aja nggak. Dibawa ke samsung suru ganti layar bayar 8jt. Skrg saya buat ganjelan hp nya. Pertama dan terakhir kali beli samsung @samsungindonesia @samsung #shameonyousamsung,” tulis @michaelnjoo.
“@samsungindonesia hp sya juga mengalami kendala yg sma, kata smsung service center biaya service 8,7 juta.. kendala layar mati gelap dan speaker tdk jelas suara nya..,” tulis @ahmadfatonii.
Samsung Merespon Unggahan Tung Desem Waringin
Samsung ternyata cukup tanggap dalam menghadapi video Tung Desem Waringin yang memiliki follower sekitar 618.000 orang.
Unggahan yang mendapat ungkapan suka sebanyak 8.691 kali dan 1.150 komentar ini memang mengundang banyak pemakai Samsung Galaxy Fold Z4 yang kecewa.
Apa Jawaban Samsung Indonesia?
“Halo Pak Tung Desem Waringin, kami mohon maaf sekali atas kendala yang bapak alami pada Galaxy Z Fold4 5G bapak ya. Mohon untuk dibantu cek DM kami untuk pengecekan lebih lanjut ya pak, terima kasih,” tutup @samsungindonesia.