25.4 C
Indonesia

Gorila Tertua di Britania Raya Rayakan Ulang Tahun Yang ke-60, Dapat Kado Sayur-Mayur

Must read

IRLANDIA UTARA – Usia yang tidak lagi muda sama sekali tidak menghentikan Delilah, gorila tertua di Britania Raya, untuk membuka kado yang diterimanya dalam perayaan ulang tahunnya baru-baru ini.

Di Belfast Zoo, Irlandia Utara, ia merayakan hari jadi ke-60nya bersama kawanan gorilanya–yang kemudian menyaksikannya menerima berbagai jenis sayur sebagai hadiah.

Melansir BBC, Delilah telah tinggal di kebun binatang tersebut selama lebih dari 30 tahun sejak pertama kali tiba pada tahun 1992.

Selama itu pula gorila dataran rendah barat tersebut memberikan pengalaman berharga ke setiap pengunjung kebun binatang yang menemuinya.

Ia bahkan pernah menjadi bintang kala tergabung dalam program Animal Magic BBC bersama Johnny Morris pada tahun 1970-an.

Salah seorang penjaga Belfast Zoo, Simon Beasley, mengatakan bahwa Delilah masih “berkarakter” meskipun usianya sudah lanjut

“Delilah adalah hewan impian untuk diajak bekerja sama dan akan berinteraksi dengan pemeliharanya serta menikmati saat Anda berbicara dengannya saat sarapan di pagi hari,” katanya.

Selain merupakan gorila tertua di Britania Raya, Delilah juga menggenggam titel sebagai kera tertua di Eropa.

Oleh karena itu, tidak heran ia selalu mendapat dukungan tambahan dari para penjaganya–mulai dari makanan khusus hingga susu untuk mengurangi rasa sakitnya.

“Delilah menerima makanan khusus berupa sayuran umbi-umbian dan minuman susu dengan tambahan suplemen untuk meringankan rasa sakit dan nyerinya,” kata Demi Cummings, salah satu penjaganya.

“Ia juga kehilangan sebagian giginya dan karena itu menerima makanan tambahan yang telah dikukus dengan hati-hati,” tambahnya.

Delilah tinggal bersama kawanannya, termasuk Gugas, Kwanza, Kamili, Namoki, Baako, Olivia dan Kofi.

Cummings menggambarkannya sebagai “sosok nenek yang penuh kasih” dalam kelompok tersebut.

“Ia sering terlihat berinteraksi dan bermain dengan gorila termuda, Kofi yang berusia dua tahun,” katanya.

“Hewan-hewan ini sangat sosial, dan setiap anggota kawanan memainkan peran penting dalam dinamika keluarga,” lanjutnya.

Gorila dataran rendah barat ditemukan di hutan hujan Afrika Barat. Mereka adalah spesies kera besar yang sangat terancam punah.

Angka terbaru menunjukkan kurang dari 200.000 gorila yang tersisa di alam liar.

Manajer Kebun Binatang Belfast, Alyn Cairns, mengatakan perawatan yang diberikan oleh penjaga kebun binatang telah membuat Delilah tetap “bugar dan sehat” di usianya.

“Gorila dataran rendah bagian barat mengalami penurunan populasi yang serius akibat perusakan habitat, perburuan liar, dan penyakit,” katanya.

“Kebun Binatang Belfast adalah bagian dari program pembiakan kolaboratif, dan kami memainkan peran penting dalam konservasi gorila,” tambahnya.

spot_img

More Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Artikel Baru